Cara Mengatasi Parabola Tidak Ada Sinyal

Cara Mengatasi Parabola Tidak Ada Sinyal - Tampilan "No Signal" atau "Tidak Ada Singnal" atau yang lainnya ini terkadang terjadi di salah satu atau beberapa channel parabola kita. Tentu saja gambar dan suara tidak muncul karena receiver tidak mendapat sinyal dari satelit.

No Signal dan Cara Mengatasinya
Tidak Ada Sinyal di Channel Parabola

Penyebab Parabola Tidak ada Sinyal

Ketika channel parabola mengalami tidak ada sinyal, maka tampilannya hanya gelap tidak ada gambar dan suara. Tidak ada sinyal bisa terjadi karena beberapa faktor diantaranya:

  1. Channel Pindah Frekuensi
    Frekuensi channel yang tidak ada sinyalnya terkadang sudah pindah ke frekuensi lain atau tidak mengudara lagi
  2. Seting Satelit Pada Receiver Berubah
    Ini biasanya karena kesalahan penggunaan. Bisa karena tidak sengaja kepencet-pencet atau dibuat mainan oleh anak-anak.
  3. Terjadi kerusakan pada Perangkat parabola
    Kerusakan bisa pada receiver, atau lnb, atau pada switchnya.
  4. Parabola Bergeser dari Satelit yang Dilock
    Bisa karena tiupan angin kencang, atau bisa juga karena kena layang-layang mainan anak yang nyangkut diparabola dan ditarik sehingga parabola bergeser dari posisi seharusnya, atau bisa juga tertimpa sesuatu sehingga parabola geser, bahkan bisa juga hingga menyebabkan dish rusak.
  5. Kabel dari Parabola ke Receiver ke Putus

Jika parabola mengalami no signal, sebelum melakukan perbaikan kita harus menganalisis terlebih dahulu, pada bagian apa kerusakan yang terjadi. Agar proses perbaikan bisa tepat sasaran.

Jangan sampai kerusakan hanya pada frekuensi yang pindah, kita malah mengutak-atik atau menggeser-geser parabolanya, akhirnya bukannya parabolanya jadi baik malah makin rusak.

Hal ini sering saya temui dilapangan. Banyak kasus yang penanganannya salah kaprah. Kerusakannya pada bagian A, yang diperbaiki malah baigian B, tentu saja perbaikan tidak akan selesai.

Jadi pada intinya usahakan semaksimal mungkin mengenali bagian dari penyebab no signal pada antena parabola.

Cara Mengatasi Tidak Ada Sinyal

Jika kita sudah memperkirakan penyebab no signal parabola, maka kita bisa lebih mudah untuk mengatasinya.

  1. Mengatasi Pindah Frekuensi
    Untuk megatasi hal ini kita tinggal men-scan ulang pada satelit yang dituju. Bisa dengan scan otomatis atau dengan scan manual dengan memasukkan frekuensi baru yang telah aktif
  2. Merubah Seting Satelit
    Kita tinggal masuk ke seting menu dan menyesuaikan setingan-setingan ke posisi yang seharusnya. Silahkan baca: Switch Parabola dan Cara Setingnya
  3. Mengatasi Kerusakan Perangkat Parabola
    Untuk hal ini kita harus bisa memperkirakan dimana letak kerusakannya. Untuk seorang teknisi, ini lebih mudah karena biasanya seorang teknisi sudah membawa alat untuk mengetesnya.
    Baca juga: Alat untuk Tracking Satelit
    • Pertama dicoba dulu dengan receiver lain, Siapa tau receivernya rusak. Jika dengan receiver lain kok bagus berarti receivernya rusak dan parabolanya minta ganti receiver atau receivernya minta di servis
    • Di tes suplai arus ke lnb. Posisi Horisontal sekitar 18 Volt dan posisi Vertikal sekitar 13 Volt. Jika yang keluar hanya 18 volt saja baik posisi horisontal maupun vertikal. Atau sebaliknya, hanya keluar 13 volt saja baik posisi horisontal maupun vertikal, maka artinya receivernya bermasalah
    Setelah pasti receivernya dalam keadaan baik dan masih no signal, kemungkinan kerusakan bisa pada switch atau lnb.

    Cara mengatasinya, pertama kita cek lnb satu-persatu. Artinya kabel dari bawah atau dari receiver langsung disambungkan pada lnb. Dengan ini langsung ketahuan, jika salah satu lnb ada yang tidak menangkap sinyal, maka berarti lnb tersebut rusak dan minta ganti. Jika semua lnb bagus, berarti switchnya rusak dan minta ganti.

  4. Mengatasi Posisi Parabola Bergeser
    Untuk mengatasi hal ini kita harus tracking ulang. Sudut deklenasi, elevasi, dan azimuth harus diseting lagi.


  5. Kabel dari Parabola ke Receiver Putus
    Untuk hal ini, terlebih dahulu kita cek satu-persatu sambungan-sambungan kabel. Mulai dari konektor pada receiver. Terus jalur dari receiver ke parabola, siapa tau putus dimakan tukus.

    Jika tidak ada sesuatu yang mencurigakan, maka kita harus cek konektor-konektor pada switch dan lnb. Hal yang paling sering terjadi adalah pada konektor, kabelnya sudah putus karena karatan.

Demikianlah pembahasan tentang cara mengatasi parabola yang tidak ada sinyal, semoga bisa bermafaat.